Manfaat Deterjen Khusus Baju Bayi

Kesehatan305 views

Kebanyakan orang tua memperlakukan baju bayi layaknya baju orang biasa. Contohnya pada saat mencucinya. Kebanyakan dari mereka masih menggunakan deterjen khusus baju orang dewasa. Padahal, sebaiknya dicuci menggunakan deterjen untuk baju bayi. Kenapa demikian? Karena deterjen khusus tersebut diformulasikan khusus dengan kandungan yang aman. Sehingga, baju bayi akan terawat dan nyaman digunakan oleh si kecil.

Deterjen bayi tidak menggunakan bahan-bahan kimia yang keras. Selain itu, tidak juga menggunakan jenis pewangi. Jadi, aman digunakan. Hasilnya pun akan jauh lebih sempurna. Baju bayi sendiri biasanya dibuat dengan bahan yang lembut. Deterjen bayi akan merawat baju dan menjaganya tetap lembut sehingga nyaman di kulit si kecil.

Banyak deterjen yang tidak cocok digunakan mengakibatkan kulit bayi iritasi. Kasus ini sering sekali terjadi. Setiap orang tua wajib memperhatikan hal ini karena bisa mengakibatkan reaksi yang lebih parah pada kulit. Untuk itulah kenapa jenis deterjen kini dibagi ke dalam dua jenis. Yaitu jenis deterjen biasa dan khusus untuk pakaian bayi. Karena, keduanya memiliki kandungan yang berbeda.

Deterjen bayi bahkan ada yang menggunakan bahan anti bakteri. Jadi, pakaian si kecil akan terbebas dari bakteri jahat. Pencuci anti bakterial ini memberi banyak benefitnya. Salah satu benefit yang ditawarkannya adalah menjaga kualitas pakaian si kecil dan melindunginya dari penyakit yang diakibatkan oleh bakteri. Itulah keuntungan anti bakteri pada deterjen khusus untuk baju bayi.

Deterjen baju bayi pun tersedia dalam bentuk cair. Jenis cair bahkan banyak direkomendasikan. Selain mudah digunakan, juga tidak membuat kulit iritasi pada saat menggunakannya. Jadi, daripada memilih jenis deterjen serbuk, sebaiknya pilihlah deterjen cair.

Deterjen khusus untuk baju bayi kini tersedia di banyak tempat. Selain di supermarket, tersedia juga di online shop. Anda bisa membelinya di mana saja dan kapan saja. Jadi, tidak alasan untuk tidak menggunakannya. Harganya pun relatif terjangkau, dan tidak terlalu mahal dari deterjen biasa.

Nah, itulah beberapa manfaat deterjen yang dikhususkan untuk baju bayi. Jadi, bagi Anda yang sudah punya momongan, sebaiknya gunakanlah deterjen khusus yang satu ini.

Comment